Dairi.WahanaNews.co, Sidikalang - Eddy Keleng Ate Berutu, yang saat ini juga menjabat Bupati Dairi, dianggap gagal memimpin DPD Partai Golkar Dairi, Sumatera Utara.
Karenanya, 12 Pimpinan Kecamatan (PK) Golkar di Dairi, menyampaikan surat ke Ketua DPD Golkar Provinsi Sumatera Utara (Provsu) Musa Rajekshah, pernyataan sikap mosi tidak percaya, sekaligus permohonan pelaksanaan Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) DPD Golkar Dairi tahun 2024.
Baca Juga:
Kunjungan Kasih Natal Pemkab Dairi Hari Pertama Bersama Masyarakat Lae Ambat
Surat tertanggal 24 Pebruari 2024 itu, disampaikan langsung ke kantor DPD Golkar Provsu pada Kamis (29/2/2024), diterima Sekretaris DPD Golkar Provsu Dtk. Ilhamsyah dan Riza Fakhrumi Tahir yang menjabat Ketua Korbid Politik, Hukum dan HAM DPD Golkar Provsu.
Hal itu dikatakan Ketua PK Golkar Kecamatan Gunung Sitember Wardana Sembiring, dalam keterangan pers di Sidikalang, Jumat (1/3/2024).
"Kemarin kami sudah menyampaikan surat itu ke DPD Golkar Provsu. 12 PK membubuhkan tandatangan ber stempel. Kami menyampaikan mosi tidak percaya terhadap Ketua DPD Golkar Kabupaten Dairi Bapak Eddy Keleng Ate Berutu. Beliau kami anggap gagal memimpin DPD Golkar Dairi," kata Wardana.
Baca Juga:
Kebakaran di Parbuluan 3 Dairi, Rumah dan 1 Unit Septor Hangus
Sebagaimana isi surat dimaksud dilihat WahanaNews.co, PK yang menerima SK kepengurusan pada 2021 tersebut menyampaikan 15 butir alasan penyampaian mosi tidak percaya itu.
Ketua DPD Partai Golkar Dairi Eddy Keleng Ate Berutu, memotong tumpeng pada perayaan HUT ke-59 Partai Golkar [WahanaNews/ist]
Diantaranya, Juni 2022, PK diundang menghadiri acara silaturahmi dengan Ketua DPD Golkar Dairi, di pendopo kantor Bupati Dairi, dimana saat itu sekretariat Golkar Dairi sedang direnovasi.