Melipat surat suara pilkada Gubernur Sumatera Utara lebih mudah karena ukurannya lebih kecil dan memuat 2 gambar pasangan calon, sementara untuk surat suara Pilkada Dairi agak rumit, karena memuat 5 gambar pasangan calon.
Diutarakan, kegiatan dilaksanakan di Gudang Logistik KPU di sekitaran Simpang 3, jalan Sidikalang-Dolok Sanggul, Sitinjo. Pengawasan melibatkan KPU, Bawaslu dan kepolisian.
Baca Juga:
Warga Pulau Untung Jawa Kepulauan Seribu Terima Bantuan Alat Disabilitas
“Pelipatan dilaksanakan secara terbuka. Silahkan dimonitor," kata Ridwan.
Tugas dimaksud dilaksanakan terhitung 4-11 Nopember. Jumlah beban kerja tercatat 229.061 dikali 2 (pilgubsu dan pilkada Dairi) ditambah surat suara cadangan sebesar 2,5 persen.
Terpisah, penyandang disabilitas, Rosminta mengatakan, merasa tersanjung diberi kesempatan untuk berkontribusi. Dia mengaku memperoleh bantuan fasilitas demi kelancaran tugas.
Baca Juga:
MARTABAT Prabowo-Gibran Minta Penanganan Sampah Jadi Bagian Kerja Sama Kementerian ESDM dan Kementerian Lingkungan Hidup
[Redaktur : Andri Festana]