Tidak hanya datang, Eddy meminta masyarakat Dairi harus bersama-sama dapat menyukseskan event Aquabike ini dengan baik dan menjadi kenangan yang tak terlupakan, terutama bagi wisatawan yang datang dari berbagai daerah di Indonesia dan dari dunia.
“Saya berharap dan mengajak masyarakat Dairi untuk menunjukkan keramahtamahan kita kepada wisatawan dari daerah lain dan juga kepada para pembalap dunia yang datang dari 22 negara,” katanya.
Baca Juga:
Sambut Masa Tenang Pilkada Jakarta, KPU Jakbar Gelar Panggung Hiburan Rakyat
Eddy mengajak masyarakat Dairi bagaimana slogan Dairi “Harmoni Dalam Keberagaman” bisa ditunjukkan dalam event nanti dengan cara tertib, ramah, tidak membuat kegaduhan, dan terutama menunjukkan kebersihan.
“Jangan buang sampah sembarangan dan jangan meninggalkan kekotoran di Silalahi. Silalahi milik kita semua dan harus kita jaga dengan baik,” ujar Eddy Keleng Ate Berutu.
[Redaktur: Tumpal Alfredo Gutom]