Masih berada di dapur, Desmon mendengar keributan di warungnya. Ia pun bergegas ke lokasi keributan, menemukan korban sudah terluka dan berlumur darah.
Sementara pelaku, langsung pergi mengendarai sepeda motornya. Sebilah pisau bergagang kayu yang diduga digunakan pelaku menikam korban, tinggal di lokasi itu.
Baca Juga:
Gelar Naker Expo, Kemnaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan di Tiga Kota
Warga pun langsung membawa korban ke RSUD Sidikalang. Namun, nyawanya tidak dapat diselamatkan. Dalam proses perawatan, korban dinyatakan meninggal dunia.
Adapun pelaku, melarikan diri, saat ini masih dalam pencarian pihak kepolisian.
Kapolsek Sidikalang Kota AKP Sukanto Berutu beserta bhabinkamtibmas memberikan arahan dan himbauan kepada pihak keluarga dari kedua belah pihak, agar menyerahkan peristiwa dimaksud kepada mekanisme hukum dan tidak main hakim sendiri, dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di kabupaten Dairi. [gbe]