WahanaNews-Dairi | Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) ke KPU Kabupaten Dairi, Minggu (14/5/2023).
Ketua DPC Demokrat Dairi Wanseptember Situmorang bersama rombongan, tiba di sekretariat KPU Dairi sekitar pukul 14.14 Wib. Mereka disambut kelima Komisioner KPU Dairi dan ketiga Komisioner Bawaslu Dairi beserta jajaran.
Baca Juga:
Gelar Naker Expo, Kemnaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan di Tiga Kota
Ketua KPU Dairi Freddy dalam sambutannya mengatakan, Partai Demokrat merupakan partai kesembilan yang mendaftarkan bacalegnya.
Ketua DPC Demokrat Dairi Wanseptember dalam sambutannya mengapresiasi kinerja KPU dan Bawaslu, yang telah menjalankan proses pemilu dengan baik.
Ketua DPC Demokrat Dairi Wanseptember Situmorang menyampaikan sambutan di acara pendaftaran bacaleg di KPU Dairi, Minggu (14/5/2023) [Foto: WahanaNews/Robert Panggabean]
Baca Juga:
Sudinkes Jakarta Barat Ingatkan Rumah Sakit Terus Terapkan Pelayanan Berbasis Hospitality
Dikonfirmasi usai penyerahan berkas, Wanseptember mengatakan, partainya mendaftarkan 35 bacaleg, dengan target 8 kursi. Keterwakilan perempuan memenuhi kuota 30 persen.
"Kita optimis meraih 8 kursi di DPRD Dairi. Optimisme kita realistis, berdasarkan figur bacaleg yang kita daftarkan. Figur bacaleg Demokrat, sosok yang didukung masyarakat," kata Wanseptember.
Wanseptember, yang juga Wakil Ketua DPRD Dairi itu mengatakan, ia maju tetap dari Dapil IV yang meliputi Kecamatan Sumbul, Pegagan Hilir dan Silahisabungan.
Sementara dari Dapil I, meliputi Kecamatan Sidikalang, Parbuluan, Sitinjo, sosok bacaleg yang didaftarkan diantaranya Halim Lumban Batu, yang juga Ketua DPD Ikatan Pemuda Karya (IPK) Dairi.
Sosok lain, yang merupakan incumbent DPRD Dairi juga masih maju sebagai bacaleg. Mereka, Mardaulat Girsang, Rukiatno Nainggolan, Bona Sitindaon, Cipta Karo-karo. [gbe]