Jimmy juga berharap agar antar organisasi kepemudaan di Dairi tetap menjalin hubungan baik, sebagaimana berjalan selama ini.
"Saya salut dengan organisasi kepemudaan di Dairi yang selalu bersinergi. Tidak gontok-gontokan. Ini mencerminkan bahwa pemud kita bisa bergandeng tangan, walau dalam "rumah" berbeda. Semoga menjadi cerminan dan contoh bagi daerah lain," kata Jimmy.
Baca Juga:
Kenang Ryanto Ulil, Brigjen TNI Elphis Rudy: Saya yang Antar Dia Jadi Polisi, Kini Antar ke Peristirahatan Terakhir
Jimmy menegaskan, pemuda wajib menjaga kebhinekaan, keutuhan NKRI. Pemuda yang bisa mengisi pembangunan, mendukung program pemerintah.
Ketua DPD IPK Kabupaten Dairi Halim Lumbanbatu dalam sambutannya pada acara itu mengatakan, perayaan Hut dilaksanakan, sebagai bentuk konsolidasi kader IPK se-Dairi, dimana dalam 2 tahun belakangan jarang bertatap muka, sehubungan Covid-19.
Konsolidasi dimaksud, juga terkait dengan tahun politik 2024, yang sudah dekat. Halim menegaskan, IPK harus semakin solid, tampil untuk diperhitungkan, bukan sebagai pelengkap penderita, sekedar penonton.
Baca Juga:
OTT di Bengkulu, KPK Amankan 8 Pejabat dan Sita Sejumlah Uang Tunai
"Sebelum 2024, IPK harus terbentuk hingga ke tingkat ranting. Harus semakin solid. Kita harus berpartisipasi di 2024. IPK harus mendukung tokoh-tokoh yang memperhatikan IPK. Manusia bermoral harus mengingat jasa," tegas Halim.
Ditambahkan, dengan kesolidan IPK, diharapkan kader IPK yang duduk di legislatif pada pemilu mendatang, akan lebih banyak lagi.
Halim menambahkan, IPK akan selalu turut menjaga kekondusifan Kabupaten Dairi. Menghindari gesekan, karena masyarakat Dairi yang plural.