WahanaNews-Dairi | Lidia boru Siregar (81), yang dikenal dengan panggilan Op. Bram, pengusaha SPBU (galon) Naibaho di Jalan Sitellu Nempu Kecamatan Sidikalang, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, meninggal dunia, Jumat (12/8/2022).
Kabar duka itu dibenarkan salah satu putra Op. Bram, Hendrik Naibaho, dihubungi wartawan lewat selular.
Baca Juga:
Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Kasus Masih dalam Penyelidikan
Dikatakan, Op. Bram meninggal dunia di RS Martha Friska Medan, sekitar pukul 04.30 Wib, sebelumnya dirujuk dari RSU Sidikalang sekitar pukul 01.00 Wib.
Hendrik menyebut, ibunya mengalami sakit setahun belakangan, pasca tertimpa material bangunan, saat renovasi rumah mereka.
"Sempat koma dua bulan. Sempat dirawat di RS Murni Teguh dan Colombia," kata Hendrik.
Baca Juga:
Setyo Budiyanto Terpilih sebagai Ketua KPK: OTT Tetap Senjata Utama
Rencana keluarga, kata Hendrik, jenazah akan dikebumikan di kawasan Tano Ponggol, Pangururan, Kabupaten Samosir.
Terpisah, KRT Tohom Purba, Chief Executife Officer (CEO) PT Wahana Karunia Media, yang menaungi grup media WahanaNews.co, menyampaikan turut berduka meninggalnya Op. Bram.
"Sebagai anak Dairi, kita berduka, kehilangan tokoh, pengusaha, yang berkontribusi untuk Kabupaten Dairi," kata Tohom.
Tohom menyebut, ia kenal dekat dengan keluarga almarhum, termasuk dengan Hendrik Naibaho dan Edy Priston Naibaho, pengacara di Jakarta. [gbe]