WahanaNews-Dairi | Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, menggelar sosialisasi tahapan Pemilu 2024 bersama jurnalis, di One's hotel Sidikalang, Rabu (19/4/2023).
Acara dibuka Ketua KPU Dairi Freddy, didampingi empat komisioner lainnya, Jenny Solin, Hartono Maha, Aryanto Tinendung dan Asih Firmansyah Solin.
Baca Juga:
Kalimantan Selatan Tuan Rumah, Ini Arti dan Makna Logo Resmi HPN 2025
Dalam acara itu dijelaskan, Daftar Pemilih Sementara (DPS) Kabupaten Dairi saat ini berjumlah 233.324 pemilih terdiri dari 114.817 laki-laki dan 118.507 perempuan. Pemilh itu tersebar di 938 TPS.
Freddy menyebut, Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) telah maksimal melakukan pendataan hingga terdatanya jumlah pemilih dalam DPS dimaksud.
Pun demikian, KPU Dairi meminta masyarakat untuk mencermati DPS. Tidak tertutup kemungkinan ada salah cetak nama pemilih, lokasi TPS, atau bahkan belum masuk DPS.
Baca Juga:
Pemkab Dairi Siap Dukung Gugus Tugas Polri Sukseskan Ketahanan Pangan
DPS telah ditempel di lokasi-lokasi strategis, yang mudah dijangkau masyarakat, terutama di kantor desa.
"Kami minta masyarakat untuk mencermati DPS. Pastikan nama anda ada dalam DPS. Jika tidak, mohon dilapor ke PPS setempat, atau bisa juga langsung ke KPU," katanya.
Ditambahkan, selain melihat di DPS, dalam mencek nama pemilih, masyarakat juga dapat melihat online melalui web cekdptonline.kpu.go.id.