WahanaNews-Dairi | Hetzin Sinaga (36) warga Desa Soban Kecamatan Siempat Nempu, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, harus opname di RSUD Sidikalang akibat luka bacokan yang dialaminya, Jumat (28/10/2022).
Ditemui wartawan di ruang melati RUSD Sidikalang, Sabtu (29/10/2022) Hetzin mengatakan, ia menjadi korban pengeroyokan dua orang bermarga T.
Baca Juga:
Kenang Ryanto Ulil, Brigjen TNI Elphis Rudy: Saya yang Antar Dia Jadi Polisi, Kini Antar ke Peristirahatan Terakhir
Ditanya motif pengeroyokan dimaksud, Hetzin menyebut sudah memberi keterangan pada polisi.
Terpisah, Kapolsek Bunturaja AKP Adinoto dihubungi wartawan lewat selular, membenarkan terjadinya peristiwa yang dialami Hetzin.
Atas peristiwa itu, Adinoto menyebut, telah mengamankan 1 orang tersangka inisial PT (57).
Baca Juga:
OTT di Bengkulu, KPK Amankan 8 Pejabat dan Sita Sejumlah Uang Tunai
Kronologi kejadian sebagaimana hasil pemeriksaan, Jumat (28/10/2022) sekira pukul 13.00 Wib, Hetzin yang mengendarai sepeda motor (septor) menyenggol istri PT, yang sedang menjemur kopi di jalan aspal Dusun Lae Napa Mblang Soban, sehingga terjadi adu mulut.
Melihat kejadian itu, PT yang kebetulan pulang kerja, menenteng sebilah parang, menghampiri istrinya yang adu mulut dengan Hetzin.
Terjadi adu mulut antara Hetzin dengan PT. Hetzin sempat melayangkan pukulan kepada PT, dibalas dengan bacokan. Karenanya, Hetzin mengalami luka bacok di kepala dan tangannya.