WahanaNews-Pakpak Bharat | Bupati Pakpak Bharat, Sumatera Utara, Franc Bernhard Tumanggor mengambil sumpah janji jabatan 29 Kepala Desa (Kades) terpilih hasil Pilkades serentak gelombang III, Jumat (17/11/2021) di Balai Diklat Cikaok.
Sebagaimana diketahui, pada 7 Desember 2021, 30 Desa di 8 Kecamatan se-Kabupaten Pakpak Bharat, melaksanakan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades).
Baca Juga:
Aksi AKP Dadang Guncang Solok Selatan, Hujani Rumah Dinas Kapolres dengan Tembakan
Kades terpilih di Desa Kecupak I Kecamatan Pergetteng-getteng Sengkut, Sarben Manik, meninggal dunia setelah pemilihan. sehingga yang dilantik, 29 orang.
Nama Kades yang dilantik itu, di Kecamatan Salak, Imanuel Boangmanalu, Kepala Desa Boangmanalu. Tri Sudrino Bancin, Kepala Desa Penanggalan Binanga Boang dan Sudung Bancin, Kepala Desa Kuta Tinggi.
Selanjutnya, Saktimon Berutu, Kepala Desa Silima Kuta Kecamatan Sitellu Tali Urang Julu. Saidina Aksa Manik, Kepala Desa Kecupak II Kecamatan Pergetteng-getteng Sengkut.
Baca Juga:
OTT KPK Bengkulu, Calon Gubernur Petahana Dibawa dengan 3 Mobil
Di Kecamatan Siempat Rube, Beres Padang, Kepala Desa Siempat Rube I. Alparet Padang, Kepala Desa Siempat Rube II. Sendri Padang, Kepala Desa Siempat Rube IV. Sarohati Padang, Kepala Desa Mungkur. Polni Cibro, Kepala Desa Traju dan Rencana Padang, Kepala Desa Kuta Jungak.
Sementara di Kecamatan Tinada, Sahata Solin, Kepala Desa Tinada. Dariono Sinamo, Kepala Desa Prongil dan Jonna Boangmanalu, Kepala Desa Bulu Tellang.
Di Kecamatan Kerajaan, Ahmad Syaiful Tinendung, Kepala Desa Sukaramai. Sahmadin Bancin, Kepala Desa Perduhapen. Padot Adrianus Padang, Kepala Desa Pardomuan. Marison Asi Limbong, Kepala Desa Kuta Dame dan Sabar Martahan Solin, Kepala Desa Majanggut II.
Di Kecamatan Sitellu Tali Urang Jehe, Pos Manik, Kepala Desa Tanjung Mulia. Lasme Berutu, Kepala Desa Simberuna. Elida Berutu, Kepala Desa Perolihen. Arifin Bancin, Kepala Desa Malum. Bin Berutu, Kepala Desa Bandar Baru serta Berin Angkat, Kepala Desa Mbinalum.
Di Kecamatan Pagindar, Jalidin, Kepala Desa Pagindar. Parmi Manik, Kepala Desa Napatalun Perlambuken. Sondang Hukum Paulian Manik, Kepala Desa Sibagindar dan Berlin Manik, Kepala Desa Lae Mbentar.
Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor dalam arahannya meminta para Kades terpilih untuk melaksanakan tugasnya dalam penyelenggaraan pemerintahan desa, selaras dengan visi misi Bupati Pakpak Bharat. [gbe]