Dairi.WahanaNews.co, Sidikalang - Pemkab Dairi menerima kunjungan kerja Panitia Khusus (Pansus) DPRD Provinsi Sumatera Utara dalam pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) pengelolaan keuangan daerah di ruang rapat Bupati Dairi, di Sidikalang, Senin (13/11/2023).
Keterangan Diskominfo, kunjungan kerja yang bertujuan untuk menampung aspirasi dari Pemkab Dairi khususnya terkait pengelolaan keuangan daerah itu, diterima Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu.
Baca Juga:
Sambut Masa Tenang Pilkada Jakarta, KPU Jakbar Gelar Panggung Hiburan Rakyat
Kepada Pansus, Eddy menyampaikan terima kasih dan selamat datang kepada para anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara yang saat ini sedang menggodok Ranperda pengelolaan keuangan daerah.
Pada pertemuan itu Eddy menyampaikan bangga atas kunjungan kerja anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara.
"Mudah-mudahan ini membawa semangat baru kepada kami dalam mewujudkan visi misi kami menuju Dairi unggul yang mensejahterakan masyarakat dalam harmoni keberagaman," katanya.
Baca Juga:
Sekjen GEKIRA Partai Gerindra: Pemilukada Damai Bukti Rakyat Cerdas
Eddy menyampaikan beberapa masukan terkait pengelolaan keuangan daerah seperti pengaturan dan mekanisme hibah dan bantuan keuangan kepada pemerintah Kabupaten/kota dimana Eddy menginginkan hibah dan bantuan keuangan provinsi agar dibahas lebih spesifik.
"Perlu juga diatur terkait prosedur dan mekanisme penerimaan yang berasal dari insentif daerah, dan terkait peningkatan PAD daerah diharapkan pemerintah provinsi lebih detail," katanya.
Eddy menegaskan pembangunan dapat tercapai jika ada sinergitas antara pemerintah provinsi dan pemerintah daerah.