WahanaNews-Dairi | Bunda PAUD Dairi, Sumatera Utara, Romy Mariani Simarmata-Ny. Eddy Keleng Ate Berutu, meresmikan sekolah PAUD Dolok Tolong, di Dusun III Pasar Lama, Kecamatan Sumbul, Kamis (27/7/2023).
Mengutip laman resmi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Dairi, Romy mengatakan, momen peresmian PAUD itu sangat berharga karena Desa Dolok Tolong turut mendukung program satu desa satu PAUD.
Baca Juga:
PLN Icon Plus Hadirkan ICONNEXT, Pameran Futuristik Terbesar di Indonesia
Karena itu, Romy menyampaikan selamat kepada Kepala Desa dan Bunda PAUD Desa yang sudah bekerja dengan keras untuk pendirian PAUD Dolok Tolong.
“PAUD untuk anak-anak sangat penting mengingat usia 0-6 tahun otak anak berkembang dengan pesat, mampu menangkap dengan cepat apa yang kita sampaikan,” kata Romy.
Ditambahkan, saat ini, terdapat program transisi PAUD ke Sekolah Dasar (SD) yang menyenangkan.
Baca Juga:
PLN Icon Plus Hadirkan ICONNEXT, Pameran Futuristik Terbesar di Indonesia
Romy berujar, beberapa sekolah telah dikunjunginya saat hari pertama tahun ajaran baru 2023, untuk memastikan program tersebut berjalan dengan baik.
Dalam program yang dicanangkan oleh pemerintah pusat, terdapat beberapa hal yang harus dijalankan, di antaranya tidak akan ada ujian baca tulis hitung (calistung) saat masuk SD.
“Beberapa sekolah masih melakukan ini, kita harapkan hal itu tidak akan ada lagi untuk tahun yang akan datang,” ucapnya.