Dairi.WahanaNews.co, Sidikalang - Angin kencang disertai hujan es, merusak sejumlah rumah di Desa Bangun 1, Kecamatan Parbuluan, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, Minggu (1/10/2023) sekitar pukul 15.00 WIB.
Informasi dihimpun wartawan, sejumlah rumah mengalami kerusakan pada bagian atap. Salah satu rumah yang mengalami rusak berat, milik boru Simamora. Atap rumahnya habis diterjang angin.
Baca Juga:
Tingginya Angka Perceraian, Kemenag Fokus Bekali Catin dengan Literasi Keuangan Syariah
Rumah rusak lainnya diketahui milik marga Sianturi, Oppusunggu, Lumban Gaol, Panggabean dan lainnya.
Warga Desa Bangun 1 mengatakan, rumah rusak akibat angin kencang dan hujan es lumayan banyak.
"Ada belasan rumah yang rusak akibat diterjang angin dan hujan es," ujar sumber.
Baca Juga:
Kolaborasi Kreatif Kemenekraf–BPS Hadirkan PSA Sensus Ekonomi 2026 Buatan Animator Muda
Warga lain, Riniwati Hutagalung mengatakan, hujan cukup deras berlangsung sekitar 1 jam, disertai angin kencang dan hujan batu es yang cukup besar.
[Redaktur : Robert Panggabean]