WahanaNews-Dairi | Wakil Bupati (Wabup) Dairi, Sumatera Utara, Jimmy AL Sihombing memberangkatkan tim Forum Sekolah Sepak Bola Indonesia (FOSSBI) U-16 Dairi untuk bertanding pada Liga Sentra Indonesia 2023 zona 5 Sumut.
Jimmy memberangkatkan tim itu, dari rumah dinas (rumdis) Wabup, Jumat (24/2/2023) sore.
Baca Juga:
Gelar Naker Expo, Kemnaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan di Tiga Kota
Tim dimaksud akan berlaga di zona 5 Liga Sentra Indonesia, diselenggarakan di lapangan Perdagangan, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.
Juara dari zona 5 Sumatera Utara (Sumut) itu nantinya akan mewakili Sumut untuk bertanding di Liga Sentra Indonesia 2023 yang diselenggarakan di Jawa Barat.
Wakil Bupati Dairi Jimmy AL Sihombing memberi arahan kepada tim FOSSBI U-16, di rumdis Wabup, Jumat (24/2/2023) [Foto: WahanaNews/ist]
Baca Juga:
Sudinkes Jakarta Barat Ingatkan Rumah Sakit Terus Terapkan Pelayanan Berbasis Hospitality
Pada kesempatan itu, Jimmy menyampaikan apresiasi kepada para orang tua pemain, serta semua pihak yang selalu mendukung kemajuan olahraga di Dairi, khususnya FOSSBI.
"Saya mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada orang tua dari para pemain, coach dan official dan juga para pemerhati sepak bola Kabupaten Dairi yang selalu mendukung dan ikut mengantarkan para pemain untuk bertanding di Liga Sentra Indinesia 2023," katanya.
Kepada tim, Jimmy menyampaikan harapan untuk dapat bekerja sama, menjaga kekompakan dan paling utama menjunjung tinggi nilai-nilai sportifitas.