DAIRI.WAHANANEWS.CO, Sidikalang - Kondisi jalan menuju Desa Sarintonu, Kecamatan Tigalingga, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, sangat memprihatinkan.
Pasalnya, sebagian badan jalan dipenuhi semak belukar. Tidak ada perawatan atau pembersihan dari pihak yang berkait.
Baca Juga:
Story Telling, Torsa dan Turi-turian Aek Rangat Danau Toba
Karenanya, badan jalan menuju desa tersebut sudah sangat sempit untuk dilalui para pengendara.
Ada sebagian badan jalan hanya sisa dua meter saja karena dihalangi semak yang tumbuh di pinggir jalan.
"Apalagi anak sekolah SMP ataupun SMA yang setiap harinya melintas menuju kota Tigalingga harus hati-hati, rawan kecelakaan, sempit jalan karena semak-semak itu," ujar sumber yang tidak bersedia disebut namanya, Rabu (25/12/2024).
Baca Juga:
Pemkab Bogor Usut Kades Minta THR Hingga Rp165 Juta ke Perusahaan
Disebut, beberapa minggu lalu, ada pengendara roda dua yang mengalami kecelakaan, bersenggolan di jalur menuju Desa Sarintonu.
Warga berharap agar Pemerintah Kabupaten Dairi memberi perhatian, minimal pembersihan sepanjang pinggir jalan di desa itu.
[Redaktur : Robert Panggabean]