"Mantaaap..Budaya nomor satu, politik nomor dua. Mensinergikan dua entitas ini akan menghasilkan karya yang unik, dan bernilai tambah yang dengan demikian dapat memelihara keberlanjutan peradaban melalui penguatan identitas (mi gomak), dan juga pendidikan politik," tulis akun Wasinthon Simbolon, menanggapi unggahan Hinca itu.
Sementara akun Corry Panorama Pandjaitan dalam tanggapannya menyampaikan, masyarakat masih gamang, bingung dengan banyaknya pilihan, itu sebabnya harus dibuat berbeda, unik dan menarik.
Baca Juga:
Gelar Naker Expo, Kemnaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan di Tiga Kota
Ditambahkan, uang bisa bicara, tapi jiwa soul dari figur harus lebih ditonjolkan. Figur dari caleg sangat penting untuk bisa mengedukasi masyarakat, edukasi politik sebagai salah satu cara untuk menghentikan minimal meminimize politik uang.
"Sebaiknya para caleg kedepan jika terpilih sudah harus punya program kegiatan yang lebih mengedukasi. Inilah salah satu keunggulan caleg Hinca IP Panjaitan yang paling sering turun ke dapil selama jadi anggota DPR RI. Semoga tetap sama dan makin baik ke depan," tulis Corry Panorama Pandjaitan.
[Redaktur: Robert Panggabean]