DAIRI.WAHANANEWS.CO, Sidikalang - Badan Pimpinan Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Dairi memberi bantuan sembako di Panti Perpulungen di Jln. Olahraga, Sidikalang, Kamis (23/1/2025).
BPC HIPMI Dairi menyerahkan sejumlah sembako berupa beras, mie instan, telur ayam, minyak goreng, gula, susu, snack dan sebanyak 8 karung pakaian.
Baca Juga:
Volodymyr Zelenskyy Kritik Witkoff, Sebut Pernyataannya Sebarkan Narasi Rusia
Adapun kegiatan ini merupakan rangkaian dalam penyambutan pelantikan BPC HIPMI Dairi, Sumatera Utara, periode masa bakti 2025-2027.
Pengurus BPC HIPMI Dairi memberi bantuan sembako di Panti Asuhan Perpulungen Sidikalang, Kamis (23/1/2025) [DAIRI.WAHANANEWS.CO / ist]
dr. Kevin Yulio Perdana Simanjuntak sebagai calon Ketua BPC HIPMI Dairi menyampaikan harapan kedepannya kegiatan bansos HIPMI Dairi menjadi agenda yang akan rutin dilakukan.
Baca Juga:
Virgil van Dijk Ikuti Jejak Salah, Teken Kontrak Baru di Liverpool
Dalam pelantikan BPC HIPMI Dairi nantinya sudah terpilih kepengurusan antara lain Kevin Simanjuntak sebagai calon ketua. Sekretaris Hadiswarno Panjaitan dan bendahara Batara Dolly Nababan.
"Semoga kegiatan ini akan terus kita lakukan kedepannya dan terima kasih kepada setiap pihak yang sudah peduli ke pada sesama untuk berbagi rezeki terkhusus kepada anak-anak Panti Asuhan Perpulungen Sidikalang," kata Kevin.
[Redaktur : Robert Panggabean]