DAIRI.WAHANANEWS.CO, Sidikalang - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kabupaten Dairi, mengapresiasi kepemimpinan Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Bobby Afif Nasution.
Hal itu didasari bahwa dalam tahun pertama kepemimpinannya sebagai Gubsu, Bobby mampu mengakomodir keheterogenan etnis di Sumatera Utara (Sumut).
Baca Juga:
Bahas PSEL Bersama Menko Pangan, Tri Adhianto Komitmen Terapkan Teknologi Pengolaha Sampah
Demikian disampaikan Ketua DPC PSI Dairi Hendra J Sinaga didampingi Wakil Sekretaris Anto Sarjun Sirait, ditemui wartawan di kantor DPC PSI Dairi, Kamis (17/7/2025), disela persiapan keberangkatan ke Kongres PSI di Solo.
"DPC PSI Dairi mengapresiasi kepemimpinan Gubsu Bobby Nasution, yang dalam tahun pertama ini telah menunjukkan perhatian, mengakomodir keheterogenan etnis di Sumut. Ini kami yakini akan membawa Sumut ke arah yang lebih baik," kata Hendra.
Dijelaskan, pengakomodiran dimaksud adalah dengan dilantiknya Togap Simangunsong sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Provsu, dan Timur Tumangger sebagai Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provsu.
Baca Juga:
Konsisten Transisi Energi Nasional, PLN Raih Penghargaan IBEA 2025
"Sosok mereka, berasal dari etnis berbeda. Ini kan mengakomodir keberagaman. Maka patut diapresiasi. Pak Bobby merangkul beragam etnis, semoga semakin mempererat persatuan di Sumut, untuk Sumut yang lebih maju kedepan," kata Hendra.
Ditambahkan, kepemimpinan Bobby saat menjabat Walikota Medan juga telah menunjukkan kemajuan signifikan di Kota Medan. Hal itu diharapkan "menular" ke seluruh Sumut, setelah Bobby menjabat Gubsu saat ini.
Terkhusus untuk Kabupaten Dairi, Hendra yang juga anggota DPRD Dairi itu berharap Bobby memberi perhatian lebih untuk bantuan di bidang infrastruktur dan pertanian.