WahanaNews-Dairi | Ribuan warga menghadiri perayaan natal oikumene bersama Wakil Ketua Komisi 2 DPR RI Junimart Girsang, di lapangan terbuka HKBP 1 Sidikalang, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, Sabtu (10/12/2022).
Natal oikumene itu dirangkai dengan acara final festival paduan suara gerejawi, mengambil thema “Bernyanyilah bagi-Nya, bermazmurlah bagi-Nya. Percakapkanlah segala perbuatannya yang ajaib”, (Mazmur 105:2).
Baca Juga:
PLN Icon Plus Hadirkan ICONNEXT, Pameran Futuristik Terbesar di Indonesia
Acara diawali kebaktian bersama dan terlihat sangat meriah dengan melibatkan banyak pendeta serta praeses dari perwakilan gereja yang ada di Kabupaten Dairi.
Lewat acara itu, Junimart Girsang memberi "kado natal" ratusan juta rupiah bagi warga Kabupaten Dairi.
Diantaranya, beasiswa total Rp 100 juta untuk 200 orang pelajar, hadiah total Rp 230 juta untuk juara lomba paduan suara dari 15 kecamatan di Kabupaten Dairi.
Baca Juga:
PLN Icon Plus Hadirkan ICONNEXT, Pameran Futuristik Terbesar di Indonesia
Ada juga undian doorprize berhadiah kulkas, televisi, sepeda, angkong, rizecooker dan lainnya.
Selain perayaan natal dan final festival paduan suara gerejawi, acara dirangkai dengan hiburan bagi warga, sekaitan kepenatan akibat pandemi Covid-19 yang melanda 2 tahun belakangan.
Pada kesempatan itu, Junimart Girsang berjanji untuk tahun depan akan menambah jumlah penerima beasiswa menjadi 500 orang, ditambah 1.200 orang penerima beasiswa dari Ketua DPR RI Puan Maharani.