DAIRI.WAHANANEWS.CO, Sidikalang - Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Dairi menghadiri sosialisasi pengawasan partisipatif peran startegis media dalam pengawasan pemilihan serentak tahun 2024 yang digelar Bawaslu Dairi di Dilly’s Pizza Sidikalang, Selasa (19/11/2024).
Kordinator Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Dairi, Anggiat Gabe Maruli Tua Sinaga sebagai narasumber menjelaskan, sebagai kontrol sosial, media memegang peran yang sangat penting untuk mensukseskan pilkada tahun 2024.
Baca Juga:
Mahkamah Konstitusi Terima 206 Permohonan Sengketa Pilkada Kabupaten hingga Provinsi
"Peran media sangat vital. Pada saat proses awal tahapan Pilkada, KPU sudah membuat media center kepada wartawan yang ingin memberitakan tahapan Pilkada Serentak tahun 2024," katanya.
Disebut, media berperan dalam penyampaian informasi dan mentransformasi informasi tahapan Pilkada 2024, sebagai corong terdepan.
“Dengan media, informasi tahapan pemilihan Bupati dan Wakil bupati, Gubernur dan wakil Gubernur lebih cepat sampai ke publik,” katanya.
Baca Juga:
ASDP Gandeng Bank Indonesia Perkuat Distribusi Uang Rupiah hingga ke Pelosok Negeri
Dikatakan KPU Dairi memberi ruang kepada media, meski terbatas. Tetapi dalam peliputan informasi, KPU tidak membatasi. KPU juga akan menerima koreksi dari media.
Sementara Anggota Bawaslu Kabupaten Dairi Rizal Banurea dalam kesempatan itu mengatakan, media bertanggung jawab dalam memberikan informasi yang akurat dan faktual serta netral terhadap seluruh pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Dairi, partai pengusung maupun program visi-misi yang akan dibawakan pasangan calon.
[Redaktur : Andri Festana]