Dairi.WahanaNews.co, Sidikalang - Halim Lumbanbatu menggelar syukuran atas terpilihnya sebagai anggota DPRD Dairi periode 2024-2029, di gedung Balai Karina jalan 45 Sidikalang, Minggu (27/10/2024).
Acara syukuran politisi Partai Demokrat itu berlangsung meriah, dihadiri tim pemenangan, punguan marga Toga Naipospos se-Kabupaten Dairi, simpatisan serta undangan dari berbagai kalangan.
Baca Juga:
Gelar Naker Expo, Kemnaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan di Tiga Kota
Usai acara kebaktian, Halim dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukungnya, hingga terpilih sebagai anggota DPRD Dairi.
"Terimakasih kepada Toga Naipospos, kepada tim pemenangan dan seluruh masyarakat dapil I yang telah memberi amanah ini. Saya tidak dapat membalas satu persatu, tetapi saya akan perjuangkan kepentingan masyarakat," kata Halim.
Ditambahkan, ia tetap akan bergaul sebagaimana biasa dengan masyarakat, tetap tidak akan ada jarak.
Baca Juga:
Sudinkes Jakarta Barat Ingatkan Rumah Sakit Terus Terapkan Pelayanan Berbasis Hospitality
"Karena terpilih sebagai anggota dewan, tutup kaca (mobil). Tidak begitu bapak ibu. Saya tetap seperti biasa," ujar Halim.
Dimintai tanggapan di sela acara, Halim mengatakan bahwa amanah diterimanya, merupakan tanggung jawab besar, menjadi garda terdepan dalam menyuarakan aspirasi masyarakat.
"Saya akan melakukan yang terbaik dalam mengawal pembangunan Kabupaten Dairi dalam lima tahun kedepan," kata Halim.
Rasa prihatin akan laju pembangunan di Kabupaten Dairi, kata Halim, menjadi salah satu faktor yang memotivasinya terdorong untuk mencalonkan diri menjadi anggota DPRD Dairi.
Dengan menjadi anggota DPRD Dairi, akan lebih mudah untuk menyuarakan kepentingan masyarakat.
"Saya pikir sudah saatnya pimpinan di Kabupaten Dairi dievaluasi. Dan sebagai kader partai, saya mendukung penuh dan ikut berjuang memenangkan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati yang didukung oleh Partai Demokrat saat ini," kata Halim.
Diketahui, Halim Lumbanbatu merupakan peraih suara tertinggi di Dapil I meliputi Kecamatan Sidikalang, Sitinjo, Parbuluan dengan perolehan 3.898 suara.
[Redaktur : Robert Panggabean]