DAIRI.WAHANANEWS.CO, Sidikalang - Angkutan Kota (Angkot) 63 jurusan Sidikalang-Sitinjo-Sumbul masuk jurang di sekitaran Lae Pandaroh Sitinjo, Desa Sitinjo, Kecamatan Sitinjo, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, Senin (8/9/2025) sore, sekitar pukul 18.00 Wib.
Informasi dihimpun, angkot masuk jurang dengan kedalaman kurang lebih 20 meter. Angkot dimaksud datang dari arah Sitinjo menuju Sumbul.
Baca Juga:
APEC 2025 Jadi Momentum Baru Indonesia–Korea Bangun Kolaborasi Ekonomi dan Pertahanan
Akibat peristiwa itu, tiga korban luka, termasuk sopir. Ketiganya langsung dibawa ke rumah sakit.
Kanit Laka Sat Lantas Polres Dairi, Aipda Sinuraya dikonfirmasi wartawan lewat telepon membenarkan peristiwa itu.
"Tidak ada korban jiwa. Tiga korban luka sudah dibawa ke rumah sakit," katanya.
Baca Juga:
Tiga Wakil Indonesia Melaju ke Semifinal Hylo Open 2025, Asa Juara Masih Terjaga
[Redaktur: Fernando]